Pantai Papuma Jember



Untuk mencapai Pantai Papuma diperlukan waktu sekitar 45 menit dengan menggunakan mobil dari Kota Jember . Papuma sangat kondusif dan juga menyenangkan untuk mengabadikan matahari terbenam dan matahari terbit . Hal ini adalah suatu keharusan untuk anda lihat di Jember, tapi untuk matahari terbit Anda butuh teman untuk pergi ke sana karena  hanya ada sedikit orang disekitar pantai. Hal ini dikarenakan memang suasana matahari terbit dipagi hari masih jarang ada orang yang beraktifitas dan juga jarang ada wisatawan yang datang dipagi hari. Karena mungkin juga daerah disana masih sepi dan jauh dari akses kota.

Papuma adalah satu-satunya pantai di Jember patut dicoba dikunjungi. Pantai ini memiliki pasir putih dan ada banyak nelayan lokal di daerah ini. Ada beberapa kabin, losmen, penginapan yang terjangkau, jika Anda membutuhkan tempat semalam. Dan juga restoran yang menawarkan ikan segar yang dipanggang dengan harga yang terjangkau juga.

Sedangkan Jarak Pantai Papuma dari Surabaya diperlukan sekitar 6 Jam perjalanan. Bagi yang berangkat dari Surabaya bersiap-siaplah karena selama perjalanan anda akan merasakan boring hebat. Namun dalam perjalanan anda akan menemukan berbagai pemandangan alam seperti pemandangan hutan jati yang besar. Dan dari kebosanan karena lamanya perjalanan tersebut, maka bosan anda tidak sia-sia karena akan terbayar akan keindahan Pantai Papuma.


Tanggungjawab kita bersama untuk merawat dan melestarikan keindahan Pantai Papuma ini. Karena sering dijumpai wisatawan yang tidak bertanggungjawab yang membuang sampah sembarangan dan tidak menjaga kebersihan pantai. Hal ini perlu diperhatikan agar keindahan Pantai Papuma tetap terjaga kelestariannya.









0 Comment For "Pantai Papuma Jember"

 
Copyright © 2014 travel destination - All Rights Reserved
Template By Catatan Info